Bacaan Anak Muda Masa Kini

7 Macam Jus Buah Yang Bisa Melangsingkan Badan

Dewasa ini banyak orang berlomba-lomba untuk mendapatkan bentuk tubuh yang ideal atau langsing. Pria atau wanita, banyak dari mereka yang kemudian melakukan diet ketat dan olahraga keras demi mendapatkan tubuh yang langsing dan sempurna. Semakin singkat mendapatkan bentuk tubuh yang diinginkan, rasanya semakin bangga.
Tapi bukankah mendapatkan tubuh yang ideal itu tak hanya soal cepat-tidaknya? Kita juga harus memerhatikan gizi dan nutrisi yang kita masukkan ke tubuh selama diet. Jangan sampai karena begitu ingin tercapainya tubuh langsing, kamu mengabaikan fakta bahwa tubuh yang sehat jauh lebih penting.
Sekarang pertanyaannya, gimana sih cara menjaga asupan makanan supaya gizi berimbang, tetap bisa dinikmati, namun nggak bikin gendut? Nah, salah satu alternatif jawabannya adalah mencoba resep-resep jus di bawah ini. Percaya, tercapainya tubuh sempurna nggak harus mengorbankan kesehatan raga!
jus buah dan sayur via globe-views.com
Jus atau yang biasa disebut dengan sari buah merupakan cairan alami yang diambil dari buah-buahan atau sayur segar. Minuman ini sangat berkhasiat dan kaya akan vitamin, karena vitamin yang terkandung di buah benar-benar langsung dikonsumsi tubuh tanpa melalui sulingan atau penambahan zat kimiawi buatan. Membuatnya pun cukup mudah karena hanya membutuhkan buah/sayur segar, air, dan es batu. Kamu pasti memiliki blender atau juicer di rumah, bukan? :’)
Nah, walaupun hampir semua buah atau sayur bisa dijadikan jus, sebenarnya ada beberapa macam perpaduan buah dan sayur yang bila diolah menjadi satu akan memiliki khasiat untuk melangsingkan badan. Apa sajakah itu?

1. Jus apel, daun kale, plus jahe: perpaduan asam dan segar yang akan membakar banyak kalori di tubuhmu.

jus hijau untuk menolak lemak
jus hijau untuk menolak lemak via gastroluv.wordpress.com
Nggak usah bete karena tampangnya dulu deh — mungkin ini adalah pepatah yang tepat ditujukan padamu ketika pertama kali melihat penampilan dari jus ini. Walaupun penampilan dari jus hijau ini agak kurang menarik (baca : buruk rupa), khasiatnya untuk membakar kalorimu tidak perlu diragukan lagi. Rasanya pun tidak pahit karena ada beberapa kombinasi buah yang akan membuat jus ini berasa asam dan segar.
Untuk membuat jus hijau ini, kamu butuh mempersiapkan :
• 2 buah apel berukuran sedang
• 4 batang seledri
• 1 buah mentimun
• 1 ruas jahe
• 6 lembar daun kale (bisa dibeli di supermarket besar)
• Setengah buah jeruk lemon

Daun kale yang terkandung di dalam jus ini memiliki 0 gram lemak, 36 kalori, dan 5 gram serat. Sangat bagus untuk pencernaan karena kandungan seratnya yang tinggi. Daun kale juga memiliki kadar vitamin A, C, dan K yang tinggi demi pemenuhan vitamin dalam tubuhmu. Mungkin kamu juga bertanya-tanya, apa sih manfaatnya rempah-rempah jahe demi penurunan berat badan? Buat kamu yang belum tahu, jahe dapat mengurangi nafsu makan dengan cara menekan produksi hormon kortisol dalam tubuh. Hormon kortisol adalah hormon yang dilepaskan ketika seseorang merasa stress dan bisa meningkatkan nafsu makan. Sedangkan seledri bermanfaat untuk menjaga keelastisan kulit serta mengontrol tekanan darah.

2. Jus dengan kandungan Apel dan Ubi Merah Bit, mampu membuang lemak jahat dalam tubuh

Jus buah bit
Jus buah bit via www.maitreyavoice.com
Sudah bukan rahasia lagi jika buah apel sangat membantu dalam proses penurunan berat badan. Buah apel yang tinggi serat sangat bagus untuk fungsi pencernaan dalam tubuh. Buat kamu yang belum merasa familiar dengan buah bit merah, Hipwee punya informasi baru untukmu. Buah bit, yang berwarna merah keunguan dengan besar sekepal jari dan bentuk seperti ubi, adalah buah dengan sumber energi yang tinggi. Buah bit memiliki kalori yang rendah dengan kandungan gula yang tinggi, sehingga kamu tidak perlu khawatir berat badan akan bertambah jika mengkonsumsi buah ini.
Kamu akan membutuhkan:
• 1 buah apel ukuran sedang
• 1 buah ubi merah bit
• 12 wortel ukuran sedang
• ½ buah lemon
• 2 buah jeruk, dikupas

Walaupun banyak orang yang kurang menyukai rasa dari buah bit merah, kamu bisa menambahkan beberapa macam sayuran dan buah lainnya untuk menyamarkan rasanya. Wortel, lemon, dan jeruk yang bisa kamu tambahkan ke dalam jus segar ini bisa cukup menyeimbangkan rasa, kok!

3. Selain cantik dipandang, beri-berian juga mampu menjaga tubuhmu tetap langsing. Coba saja jus delima dengan stroberi ini!

jus berry dan pomegranate
jus berry dan pomegranate via www.mind-over-batter.com
Kamu hanya membutuhkan bahan sederhana:
• 1 cup / 148 g buah bluberi/ stroberi
• ¼ buah lemon
• 174 g buah delima

Buah beri-berian seperti bluberi, raspberi, dan stroberi sangat baik untuk menjaga metabolisme tubuh. Rutin melahap buah ini akan membantumu mencerna serat dan racun yang masuk ke dalam tubuh. Yang juga perlu kamu tahu, buah ini bisa mengurangi kolesterol jahat dalam tubuh. Nah, inilah yang nanti akan berkontribusi membantumu melangsingkan tubuh.
Buah delima atau pomegranate sendiri mampu meningkatkan kesehatan pencernaan, karena tingginya serat dalam delima merah mampu membantu untuk mengatur gerakan usus dan meningkatkan pencernaan. Buah ini juga sangat dianjurkan bagi kamu yang ingin menurunkan berat badan, karena buah ini tidak memiliki kandungan kolesterol atau lemak jenuh.

4. Selain itu, campuran buah nanas dan kiwi juga ampuh untuk menjaga angka di timbangan tetap stabil

jus nanas dan kiwi
jus nanas dan kiwi via loseweightmethods.com
Nanas kaya akan antioksidan mineral serta vitamin serat. Buah ini juga bebas lemak dan kolesterol. Karena mengandung 85% air, buah nanas juga mampu menjaga perut kita tetap kenyang dan mampu menekan keinginan untuk makan. Sedangkan buah kiwi sendiri juga sangat baik untuk menurunkan berat badan, karena buah ini memiliki kandungan vitamin C dan serat tinggi yang mampu mengurangi nafsu makan.
Bahan yang harus kamu persiapkan untuk membuat jus segar ini adalah:
• 1 buah nanas
• 4 buah kiwi
• 2 buah apel ukuran sedang
• ¼ buah lemon dengan kulitnya
• ¼ buah jeruk limau dengan kulitnya
• 2 buah jeruk, dikupas

5. Campurkan juga kubis merah dengan buah pir. Lemak jenuh nggak bakal mampir!

jus kubis dan pir
jus kubis dan pir via soletshangout.com
Kandungan karbohidrat yang tinggi dalam buah pir tidak menjadi masalah, karena buah ini juga memberikan energi untuk memberikan kadar gula yang diperlukan dan dapat menenangkan pencernaan setelah diet malam. Sedangkan kubis merah, setiap satu cangkirnya hanya mengandung 33 kalori, sehingga kamu bisa mengkonsumsinya dalam jumlah banyak.
Buah yang harus kamu persiapkan :
• 2 buah pir ukuran sedang
• 4 lembar daun kubis merah
• ½ buah lemon dengan kulitnya

6. Walau sekarang kamu belum terbiasa meminumnya, jus wortel sebenarnya sangat berguna. Agar lebih berkhasiat lagi, campurkanlah wortelmu dengan sebuah persik utuh.

jus wortel dan persik
jus wortel dan persik via joyfulmusings.com
Kamu hanya harus menyiapkan :
• 2 buah persik ukuran besar
• 10 buah wortel ukuran sedang
• ½ buah lemon, kulit bagia luar dihilangkan
• 1 buah jeruk mandarin ukuran besar
• 2 buah apel ukuran besar

Selain apel yang memang memiliki serat tinggi dan sangat bermanfaat dalam proses penurunan berat badan, buah persik juga mampu menjaga tubuh tetap langsing. Kandungan airnya yang tinggi dapat membuatmu tetap kenyang serta mampu mengusir kolesterol jahat yang ada dalam tubuh. Buah persik juga menyediakan energi yang dibutuhkan oleh tubuh. Buah persik merupakan produk rendah karbohidrat yang mampu menurunkan dan membantu membakar lemah yang berlebih. Jadi, tidak ada alasan untukmu untuk tidak menyertakan buah ini ke dalam program dietmu.

7. Lahir dan besar di negeri matahari, kamu tentu sudah akrab dengan buah-buahan tropis ini. Ya, mangga dan apel memang sahabatmu sejak dulu!

jus buah tropis
jus buah tropis via www.sajustaste.com
Buah mangga yang dengan mudah kita temui di pasar dan kebun halaman belakang ternyata bisa berjasa untuk diet. Buah tropis yang mengandung vitamin, nutrisi, serta kalori ini dapat membantu menurunkan berat badanmu. Tetapi yang perlu diingat, kamu tidak boeh mengonsumsi buah ini lebih dari 1 dalam sehari. Selain itu, buah ini juga harus dikonsumsi dengan buah lainnya supaya nutrisi yang masuk ke tubuh lebih beragam. Oleh karena itu, kamu bisa mencampur buah mangga dengan apel yang tinggi serat dan lemon yang kaya akan vitamin C.
Bahan yang harus kamu siapkan juga cukup mudah kok, hanya :
• 1 buah apel ukuran besar
• ½ buah lemon dikupas
• 1 buah mangga kupas
• 1 buah jeruk mandarin kupas


Cukup mudah ‘kan resep jus buah yang dapat menjaga berat badanmu? Jadi, yang mana jus favoritmu?

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+
Tags :

Related : 7 Macam Jus Buah Yang Bisa Melangsingkan Badan

0 komentar:

Posting Komentar